9 Barang Penting Buat Backpacker Indonesia, Awas Ketinggalan!

Agar traveling semakin nyaman dan aman, jangan lupa bawa barang-barang penting yang bakalan membantumu, ya. Berikut ini 9 barang esensial bagi backpacker Indonesia yang harus dibawa, Bestpacker.

Bestpacker, salah satu momen paling menyebalkan saat akan traveling adalah packing. Ya, nggak? Biasanya kita akan ribet sendiri untuk menyusun list barang-barang yang harus dibawa. Nah, nggak jarang juga nih backpacker Indonesia sering kelupaan membawa beberapa barang penting.

Kalau keingatnya pas sudah di lokasi wisata tentu bakalan merusak mood, kan? Biar nggak kelupaan coba deh, masukkan list beberapa barang berikut. Barang-barang ini sangat penting saat traveling namun sering dilupakan.

Botol minum kosong

Selama traveling tentu kamu membutuhkan banyak minum air, kan? Apalagi kalau sebagian rencana travelingmu harus ditempuh dengan jalan kaki. Nah, daripada harus sering membeli air mineral lebih baik bawa botol minum saja.

Sebelum berangkat buat jalan-jalan, Bestpackers bisa mengisi botol kosongmu di hostel tempatmu menginap. Selain praktis, cara ini juga bikin kamu lebih hemat anggaran.

Obat-obatan pribadi

Obat-obatan merupakan list kedua dari barang bawaan yang nggak boleh ditinggalkan oleh Bestpackers. Yups, kita nggak pernah tahu apa yang terjadi selama perjalanan, jadi jaga-jaga boleh saja, dong.

Bawalah obat anti alergi, minyak angin, balsem, pereda nyeri, suplemen, vitamin, dan obat demam. Sedangkan, kalau kamu punya penyakit khusus seperti asma, obat pribadimu juga wajib dibawa, ya.

Sarung segala fungsi

Barang ini memang kedengarannya sepele, tapi penting banget buat backpacker Indonesia. Sarung segala fungsi bisa dijadikan selimut, alas tidur, kain pantai, alas duduk, hingga properti foto, lho. Agar tidak makan tempat sebaiknya bawa sarung dengan bahan yang ringan dan lembut.

Sarung dari kain Bali bisa jadi pilihan terbaik untuk menemani travelingmu, Bestpackers.

Handuk kecil

Nggak sedikit backpacker Indonesia yang sering melupakan barang satu ini. Meskipun nantinya kamu mendapatkan fasilitas handuk dari hostel atau penginapan sebaiknya tetap bawa handuk kecil, ya.

Membawa handuk sendiri bisa menjadi cara kita untuk berjaga-jaga pada situasi tertentu. Misalnya, setelah kamu berenang di pantai dan ingin mengeringkan tubuh. Sebaiknya bawa handuk sendiri biar nggak ribet pinjam sana sini.

Headset

Headset bisa jadi penyelamatmu untuk meminimalisir suara masuk ketika istirahat. Apalagi kalau kamu menginap di hostel, benda yang satu ini penting untuk menjaga kenyamanan. Selain itu, headset juga bisa menjadi barang penting untuk menjaga privasimu

Saat kamu ingin menelepon atau mendengarkan musik, sebaiknya gunakan headset, ya. Ini dilakukan agar kamu tidak mengganggu orang lain, dan juga sebaliknya.

Universal adaptor

Backpacker Indonesia sejati nggak boleh lupa untuk membawa kedua benda ini. Pasalnya, listrik jadi sumber kehidupan utama bagi banyak orang. Nah, jangan sampai kamu nggak bisa nge-charge hanya karena jenis lubang stecker yang tidak sama, ya.

Yups, di luar negeri jenis stecker yang digunakan sangat berbeda dari Indonesia. Bahkan bentuk lubangnya berbeda di berbagai negara. Nah, biar nggak kerepotan saat ingin mengisi ulang daya sebaiknya bawa universal adaptor selama jalan-jalan.

Selain itu, saat kamu menginap di hostel dan membutuhkan banyak aliran listrik, Bestpackers juga bisa membawa kabel olor sendiri. Cara ini dilakukan agar kita tidak mengganggu kenyamanan penghuni lain karena menggunakan seluruh lubang stecker.

Baca Juga: Menginap di Hostel Selama Jalan-jalan? Ini 8 Tips Agar Bestpacker Aman

Uang tunai

Ini dia masalah yang sering muncul di kalangan backpacker Indonesia. Sebagian besar dari kita kebanyakan mengandalkan kartu sebagai alat pembayaran. Padahal selama traveling, tidak selamanya kita bisa tinggal gesek, lho.

Kalau sudah begitu, Bestpacker akan repot sendiri karena harus mencari-cari ATM terdekat. Makanya, selalu upayakan membawa uang tunai, ya. Bawalah dalam beberapa pecahan, misalnya puluhan, ratusan, ribuan, dan receh. Tapi nominalnya sewajarnya saja, ya. Nggak perlu banyak-banyak.

Sunblock

Melindungi kulit dari paparan sinar UV itu penting banget, baik bagi laki-laki maupun perempuan. Jadi, sunblock nggak boleh absen dari tas backpacker Indonesia, ya. Meski kedengaran sepele tapi kulit yang terpapar sinar matahari terlalu lama bisa menyebabkan kerusahakan, lho.

Tisu basah dan tisu kering

Barang ini esensial banget bagi backpacker saat akan berjalan-jalan. Tisu berguna untuk membersihkan tubuh, mengelap perlengkapan makan, saat ke toilet, atau membersihkan barang lainnya.

Tisu juga penting untuk mengantisipasi jika tempat yang kita datangi bikin kaki basah. Nah, yang paling penting lagi, tisu bisa digunakan membersihkan wajah ketika sedang berada di tempat yang jauh air. Jadi tetap kelihatan fresh.

Itulah 9 barang paling penting yang wajib ada di tas para backpacker Indonesia. Selama pandemi COVID-19 tentu kamu juga harus memasukkan masker ganti dan hand sanitizer juga dalam list barang penting, ya.

Baca Juga: Backpackers, Ini 7 Keuntungan Menginap di Hostel

Jangan sampai ketinggalan

Ayo gabung dengan kami untuk mendengar cerita kami dan dapatkan penawaran spesial dari kami!