Selain terkenal dengan keindahan alamnya, Lombok juga jadi spot menarik untuk wisata kuliner. Berikut ini adalah tujuh makanan khas Lombok yang paling menarik untuk dicoba.
Menjadi salah satu destinasi wisata super prioritas, nama Lombok semakin hari semakin naik daun. Ternyata selain kaya dengan pemandangan alam, makanan khas Lombok juga jadi salah satu yang paling wajib dicoba, lo.
Citarasa makanan khas Lombok banyak dipelopori oleh Suku Sasak (suku asli Lombok). Perpaduan rempah dan racikan bumbu yang pas begitu memanjakan lidah para pemburu kuliner.
Bestpackers, berikut ini 7 makanan khas Lombok yang tak boleh Bestpackers lewatkan saat berkunjung ke Lombok:
Ayam Taliwang
Bestpackers suka makan makanan pedas? Nah pas banget nih, Lombok punya makanan pedas yang nikmat, namanya ayam taliwang. Ayam taliwang diolah dengan bumbu khas Lombok dan tentunya tak bisa sembarang dijumpai di daerah lain.
Ayam taliwang bisa disajikan dengan cara digoreng maupun dibakar. Ayam yang digunakan adalah ayam kampung yang masih muda, sehingga mempunyai tekstur empuk dengan cita rasa nikmat tiada tara.
Nasi Balap Puyung
Makanan khas Lombok selanjutnya adalah nasi balap puyung. Nasi balap puyung adalah nasi putih pada umumnya yang disandingkan dengan beragam lauk seperti ayam suwir, rebon kering, kacang, sayur, dan masih banyak lagi.
Nasi balap puyung ini bisa dibilang sebagai nasi campurnya orang Lombok. Ciri khas dari nasi balap puyung terletak pada rasa pedas dalam bumbu khas yang ada pada suwiran ayamnya. Dijamin bikin kenyang dan pastinya ketagihan, dong.
Sate Bulayak
Bestpackers sudah tau belum bahwa ternyata Lombok juga mempunyai beragam olahan sate. Salah satu yang populer adalah sate bulayak. Sate bulayak terbuat dari daging sapi dan pembedanya dengan sate yang lain adalah sate ini disajikan bersamaan dengan bulayak.
Nah, bulayak itu sendiri merupakan sejenis lontong yang pembuatannya menggunakan daun lontar. Baluran bumbu khas, daging sapi yang empuk, dan dengan tambahan bulayak menghasilkan kenikmatan pada setiap gigitan.
Beberuk Terong
Makanan khas Lombok yang tak kalah nikmatnya adalah beberuk terong. Sesuai dengan namanya, beberuk terong terbuat dengan bahan dasar terong. Terong yang digunakan dalam makanan ini adalah terong hijau bulat.
Beberuk terong ini termasuk jenis makanan sambal dan lalapan yang mempunyai rasa pedas. Tak lupa juga ditambah dengan perasan jeruk nipis yang menjadikan beberuk terong beraroma segar, cita rasa pedas dan cocok menjadi lauk pendamping nasi.
Bebalung
Bestpackers pernah makan sop iga? Di lombok juga terdapat sop iga khas yang tak kalah nikmat, namanya bebalung. Makanan khas Lombok yang satu ini biasanya terbuat dari tulang iga sapi, selain itu juga bisa dari tulang iga kerbau ataupun kuda.
Bebalung ini menyerupai sop iga pada umumnya, yang membedakannya adalah bebalung menggunakan bumbu ragi rajang khas Lombok. Hal itu yang menjadikan bebalung rasanya lebih khas dan enak dari pada sop iga biasanya.
Baca Juga: 7 Makanan Khas Medan yang Lezat dan Wajib Buat Dicoba!
Plecing Kangkung
Untuk Bestpackers yang vegetarian jangan khawatir ya, karena makanan khas lombok tidak melulu daging dan ikan. Ada juga makanan khas Lombok yang terbuat dari sayur hijau, namanya plecing kangkung. Sesuai namanya, makanan ini berbahan dasar kangkung.
Kangkung yang digunakan merupakan jenis kangkung air yang memiliki batang besar dan renyah. Plecing kangkung ini mempunyai cara penyajian yang mudah, kangkung yang telah direbus tinggal diberi sambal khas Lombok.
Plecing kangkung bisa langsung dimakan dan bisa juga disandingkan dengan makanan yang lainnya.
Baca Juga: 7 Makanan Khas Pontianak yang Unik dan Khas, Perpaduan Budaya Tionghoa
Poteng Jaje Tujak
Kalau Bestpackers tidak suka dengan rasa pedas, tenang ya. Karena ada juga makanan khas Lombok yang berasa manis. Makanan ini biasa disebut poteng jaje tujak yang berarti jajanan tape yang ditumbuk,
Poteng terbuat dari ketan putih dan jaje tujak dibuat dari campuran ketan putih dan kelapa yang kemudian ditumbuk hingga halus. Jika Bestpackers ingin mencobanya, maka harus memesan terlebih dahulu agar bisa langsung dimakan.
Nah, itulah tujuh makanan khas Lombok yang menggugah selera dan wajib banget dicoba. Untuk mendapatkan rasa yang lebih autentik, Bestpackers wajib mencicipinya secara langsung di pulau Lombok, ya. Sekarang ada paket tour dari BestHostels Indonesia yang memudahkan kita mengunjungi pulau Lombok.
Baca Juga: 7 Makanan Khas Makassar Terlezat, Mana Favoritmu?