Tidak terasa jika Hari Ibu sudah semakin dekat Sudahkah memikirkan kado untuk Hari Ibu, Bestpackers? Jika belum, berikut ini enam ide kado spesial untuk momen hari ibu.
Bestpackers, menghitung hari kita akan sampai di momen hari ibu. Meski setiap hari adalah hari ibu tapi nggak ada salahnya kalau kita membuat hari tersebut jadi spesial, kan? Nah, salah satu caranya adalah memberikan kado untuk hari ibu.
Untuk mengungkapkan betapa istimewanya seorang ibu, ada baiknya untuk memberikan sebuah kado spesial. Tidak perlu mahal yang penting berkesan. Nah, kira-kira apa sajakah ide kado untuk Hari Ibu? Yuk, simak informasinya!
Tote Bag Custom
Ibu-ibu selalu identik dengan kegiatan berbelanja. Memberikan tote bag custom untuk kado hari ibu merupakan sesuatu yang menarik dan pastinya sangat berguna. Tidak perlu bingung, karena saat ini banyak online shop yang menyediakan totebag custom sesuka hatimu.
Bestpackers bisa menambahkan tulisan indah untuk ibu atau karikatur gambar ibu. Tidak perlu mahal-mahal, jika diberikan dengan rasa kasih sayang tentu ibu akan menyukainya. Dapat dipastikan setiap berbelanja ibu akan menggunakan totebag pemberianmu.
Peralatan Memasak
Ibu adalah seorang koki terhebat dalam keluarganya. Masakan ibu selalu jadi juara di hati setiap anggota keluarga. Nah, salah satu kado untuk hari ibu yang tepat adalah set peralatan memasak. Tentunya, seorang ibu akan lebih bersemangat menyajikan masakan.
Peralatan memasak sangatlah beragam jenis dan variasinya. Jika ingin memberi kado peralatan masak, cobalah untuk membelikan apa yang ibu belum miliki. Selain sangat memorable, peralatan masak juga memiliki kegunaan setiap hari.
Buket Tanaman
Buket tanaman juga bisa menjadi salah satu ide kado untuk hari ibu. Daripada memberikan buket bunga yang mudah kering, lebih baik memberikan buket tanaman yang bisa dirawat. Merawat tanaman juga merupakan salah satu kegiatan yang menyenangkan.
Selain itu, juga bermanfaat bagi kesehatan karena dapat menangkal polusi udara di lingkungan rumah. Kegiatan bercocok tanam juga dapat menghilangkan penat dan menjaga kesehatan jiwa, lho. Nah, sangat bermanfaat bukan?
Album Kenangan
Kenangan tidak akan dapat diulang, namun kenangan dapat dikenang dan disimpan. Nah, ini sangat cocok jika digunakan sebagai kado untuk hari ibu. Bestpackers bisa mengumpulkan foto-foto kebersamaan dengan ibu.
Atau juga menambahkan kata-kata manis untuk ibu di hari spesialnya. Album kenangan dapat digunakan sebagai reminder yang tepat untuk segala momen yang istimewa dalam hidup ibu. Menarik buka, Bestpackers?
Baca Juga: 5 Film Seru Terbaik yang Cocok Ditonton Bersama Sahabat, Bekal Staycation
Makan Malam Berdua
Kado untuk hari ibu memang tak selalu lekat dengan barang, kebersamaan yang intim denga ibu juga merupakan kado teristimewa. Salah satunya, yakni dengan mengajak ibu untuk makan malam berdua. Bestpackers bisa memilih restoran dan makanan kesukaan ibu.
Pada moment ini Bestpackers juga bisa deep talk bersama ibu. Mengungkapkan rasa cinta dan kasih sayang juga tidak boleh dilewatkan. Pasti akan sangat berkesan bagi ibu di hari spesialnya.
Staycation di Hostel Bersama Ibu
Pandemi membuat semua kegiatan dilakukan dari rumah saja, tentunya hal ini menimbulkan kebosanan. Staycation bersama ibu mungkin menjadi pilihan yang menarik untuk dilakukan. Selain mengusir kebosanan, juga mendatangkan suasana baru.
Moment ini dapat menambah keakraban dan kedekatan bersama ibu. Di sisi lain, ibu mungkin juga dapat rehat dari kegiatan rumah sehari-hari. Dijamin akan terasa istimewa bagi ibu!
Sudah menentukan pilihanmu, Bestpackers? Jangan lupa untuk menyesuaikan budget dan kesukaan ibu, ya! Apapun itu jika diberikan dari hati pasti akan sampai ke hati yang lain.
Nah, jika bingung mencari hostel terbaik di Indonesia. Solusinya adalah dengan menginap di BestHostles Indonesia. Suasana yang seru dan kekeluargaan akan membuat momen hari ibu jadi semakin menyenangkan. Jangan lupa gunakan diskon BTS 12.12 biar staycation jadi lebih irit. Selamat mencoba.